Deretan Film Scarlett Johansson Seru yang Wajib Kamu Tahu

Furusuma – Scarlet Johansson adalah salah satu aktris Hollywood yang memang sudah populer karena perannya yaitu sebagai Natasha Romanoff atau Black Widow dalam film Marvel. Black Widow sendiri merupakan superhero yang bergabung dengan Avengers yang memiliki banyak penggemar. Scarlett Johansson memiliki akting yang memukau. Bahkan, Scarlett sudah pernah menjadi salah satu aktris dengan bayaran tertinggi di tahun 2018.

9 Film Terbaik Scarlett Johansson

Maka dari itu, pada kesempatan kali ini kami akan merekomendasikan deretan film yang pernah dibintangi oleh Scarlett Johansson. Penasaran? Yuk, mari langsung simak pembahasan berikut ini.

Marriage Story (2019)

Marriage Story (2019)

Film pertama yang dibintangi oleh Scarlett Johansson yakni film yang sempat menarik perhatian dan rilis pada tahun 2019. Mengisahkan pernikahan antara seorang aktris bernama Nicole dengan seorang sutradara teater Adam. Seperti judulnya, film ini mengisahkan perjalanan dari pasangan tersebut yang berada dalam persidangan cerai.

Pemutaran pertama dari Marriage Story ini di Venice Internasional Film Festival. Film yang memang relate dalam kehidupan nyata ini berhasil menyajikan drama kehidupan yang penuh dengan dialog bagus. Bahkan, fil ini juga mampu mengaduk rasa emosi penontonnya. Terlebih, akting dari sang aktris yaitu Scarlett Johanson dengan lawan mainnya memang memukau.

The Other Boleyn Girl (2008)

The Other Boleyn Girl (2008)

Film yang pernah dibintangi oleh Scarlett Johansson berikutnya yakni film drama tentang sebuah kerajaan Inggris yang menarik untuk kamu coba tonton. Pasalnya, selain memiliki jalan cerita menari, kemampuan akting dari para aktris pendukungnnya juga cukup membuat penonton terpukai.

Film The Other Boleyn Girl ini mengisahkan dua saudara Boleyn dari keluarga bangsawan rendahan yang saling bersaing dalam memperebutkan cinta dari sang raja yakni, Henry VII. Dalam film ini Scarlett Johanson memainkan peran sebagai Mary Boleyn, yang mana Mary selalu menolak untuk dijadikan sebagai selir raja. Namun, dengan seiringnya waktu akhirnya Mary mulai mencintai sang raja.

Sementara itu, sang saudarinya yakni Anne Boleyn yang diperankan oleh Natalie Portman merasa iri hingga ia mencoba merebut posisi dari Mary. Bahkan, tak hanya itu saja Anne juga memiliki ambisi penuh untuk menggeser posisi dari sang ratu.

The Island (2005)

The Island (2005)

Berikutnya, yakni ada film The Island dengan tema sci-fi. Film ini mengisahkan tentang Lincoln Sic Echo (Ewan McGrgor) dan Jordan Two Delta (Scarlett Johansson). Mereka berdua hidup dalam sebuah bangunan yang berteknologi serta terisolasi dari dunia luar.

Pada setiap waktu tempat yang mereka tinggali sering mengadakan undian yang mana penghuni yang terpilih akan dikirim ke sebuah pulau dan mereka sebuah sebagai The Island. Hingga pada suatu waktu, Jordan terpilih dari sekian banyaknya daerah tersebut.

Lincoln yang penasaran dengan pulau tersebut ia memutuskan untuk pergi mencari tahu. Sayangnya, bukannya mendapatkan informasi terkait Island, ia harus melihat orang-orang yang terpilih undian telah dibunuh secara keji.

Lucy (2014)

Lucy (2014)

Film yang pernah dibintangi oleh Scarlett Johansson lainnya yakni film berjudul Lucy. Mengisahkan Lucy yang kehidupannya berubah ketika telah bertemu seseorang di sebuah klub. Hingga Lucy menjadi korban kejahatan para mafia narkoba lintas negara dan tubuhnya dimanfaatkan sebagai media pengiriman.

Para mafia tersebut menanam narkoba jenis CPH4 dalam tubuh Lucy. Sehingga, Lucy terpaksa harus mengangkut barang tersebut ke Eropa. Namun, nasib buruk menimpanya lagi karena ia harus berususan dengan para penculik yang menyiksanya sehingga CPH4 yang ada dalam tubuhnya mulai menyebar ke dalam organ tubuhnya sendiri.

Meskipun begitu, Lucy mampu bertahan dari zat bahaya tersebut hingga akhirnya ia memiliki kekuatan yang melebihi manusia umumnya. Berkat adanya kekuatan tersebut Lucy bertekad mencari pelaku penculikan dan ia juga menghabisi penjahat yang terlibat dalam perdagangan narkoba tersebut.

Lost in Translation (2003)

Lost in Translation (2003)

Film yang Scarlett Johansson bintangi ini merupakan drama percintaan yang sempat mendapatkan pujian dari kritikus film bahkan berhasil mendapatkan penghargaan dari berbagai ajang bergengsi salah satunya Academy Award serta Globe Awards.

Film ini mengisahkan tentang Bill Muray (Bob Harris), seorang mantan aktor terkenal yang harus menjalankan syuting iklan di Jepang. Hingga ia bertemu dengan seorang wanita bernama Charlotte yang diperankan oleh Scarlett Johansson dalam salah satu Bar di Jepang sehingga membuat rasa cinta diantara keduanya mulai tumbuh. Sementara itu, film ini memang bagus karena mampu mengaduk emosi para penontonnya.

Ghost in Shell (2017)

Ghost in Shell (2017)

Film Scarlett Johansson yang satu ini merupakan adaptasi dari anime yang cukup populer. Meski diangkat dari anime Jepang, alur cerita dari film ini juga sangat berbeda dari versi asilnya. Ghost in Shell ini mengambil latar pada tahun 2029 yang mana manusia hidup berdampingan dengan robot yang dibuat manusia sendiri.

Film ini berfokus dengan satuan khusus yang menangani kejahatan teroris bernama Section 9. Dalam film ini Scarlett memainkan peran sebagai manusia Cyrborg bernama Makoto Kusanagi. Pada suatu ketika Makotor mengalami kecelakaan fatal sehingga mengharuskan ia menjalani rekontruksi tubuh menjadi cyborg dengan kemampuan bertarung hebat.

Don Jon (2013)

Don Jon (2013)
M 80 Writer/Director Joseph Gordon-Levitt and Scarlett Johansson star in Relativity Media’s “Don Jon”. ©2013 Relativity Media, LLC. All Rights Reserved.

Film menarik lainnya yang diperankan oleh Scarlett Johansson yakni film berjudul Don Jon. Mengisahkan tentang Jon Martello yang merupakan pria tampan kecanduan dengan konten pornografi. Sehingga, karena hobinya tersebut Jon lebih tertarik dengan hal-hal berbau pornografi daripada berhubungan intim dengan wanita.

Namun, situasi mulai berubah ketika ia bertemu dengan Barbara Sugarman (Scarlett Johansson) seorang gadis konservatif. Dengan adanya perbedaan prinsip antara Don dan Barbara membuat adanya konflik yang cukup menarik.

The Avengers Series

The Avengers Series

Penampilan dari Scarlett Johansson dalam setiap film Marvet Cinematic Universe memang sangat dinanti oleh banyak penggemar. Scarlet berperan sebagai superhero bernama Natasha Romanov atau julukannya sebagai Black Widow. Ia adalah mantan agen Rusia dengan kemampuan bertarung yang sangat hebat.

Sebagai salah satu dari anggota The Avengers, Black Widow memiliki porsi tampil yang cukup besar dalam setiap film Marvel. Penampilan Scarlett yang berhasil memerankan Black Widow sebagai petarung terlatih dengan kecepatan luar biasa membawa Scarlettt merain penghargaan. Seperti The Female Movie Star dalam ajang People’s Choice Awards untuk perannya yaitu menjadi Black Widow.

Black Widow (2020)

Black Widow (2020)

Berkat antusiasnya masyarakat pada karakter cantik Black Widow. Pada akhirnya Marvel merilis film Black Widow pada tahun 2020. Tentunya, kabar tersebut memang sangat banyak ditunggu-tunggu oleh penggemar film Marvel.

Melalui trailet Black Widow, membuat penggemar semakin tertarik karena melihat aksi memukau dari Natasha Romanoff yang menghadapi musuh-musuhya. Bahkan tak hanya itu saja, terdapat pula karakter baru yang membuat masyarakat semakin penasaran dengan film Black Widow ini.

Tinggalkan komentar