9 Anime Grafik Terbaik yang Memiliki Kualitas Bagus dan Alur Cerita Menarik!

FURUSUMA – Anime grafik terbaik tentu memanjakan mata dan mengesankan. Terlebih, anime pada saat ini menjadi tayangan yang sudah cukup dimintai oleh banyak orang dalam berbagai kalangan seperti mulai dari anak-anak hingga dewasa.

Sementara itu, anime juga tak hanya menampilkan alur cerita menarik untuk disimak, namun juga ada beberapa judul anime yang menawakan grafik dengan kualitas yang tidak main-main dan sangat memukau.

Anime Grafik Terbaik

Maka dari itu, pada kesempatan kali ini kami akan merekomendasikan deretan anime grafik terbaik yang jangan sampai kamu lewatkan. Bagi kamu yang penasaran dengan deretan anime grafik terbaik, yuk langsung simak pembahasan rekomendasi judul beserta sinopis di bawah ini.

Demon Slayer (2019)

Anime grafik terbaik pertama ini menawarkan mulai dari karakter, detil pergerakan dan latar belakangan yang sangat baik dan berkualitas. Dalama anime ini secara menyeluruh benar-benar memanjakan para penontonnya dan membuat kagum.

Sementara itu, untuk cerita yang diangkat anime Demon Slayer (2019) ini adalah tentang ‘Pasukan Pembunuh Iblis’ mereka memiliki tugas untuk membunuh para iblis yang ada. Karakter utama dalam film ini adalah Kamado Tanjirou memiliki seorang adik perempuan bernama Kamado Nezuko. Tanjirou juga memiliki teman bernama Zenitsu dan Inosuke.

The Garden of Words (2011)

Anime grafik terbaik ini terbilang singkat namun rumah produksi yakni CoMix Wave Films sukses mencuri perhatian penonton berkat menampilkan visual grafis yang memanjakan mata. Anime berjudul The Garden of Words memang mengesankan seperti mulai dari karakter, alur cerita yang dibawakan, warna, hingga pencahayaan yang seakan tampak di dunia nyata.

Alur cerita dalam anime The Garden of Words ini tentang seorang anak SMA bernaam Takao Akizuki memiliki cita-cita menjadi pengrajin sepatu. Hingga suatu hari, dia pergi bolos ke taman disanalah ia bertemu dengan seorang wanita yang lebih dewasa tengah merasa bimbang.

Kyoukai no Kanata (2013)

Kyoukai no Kanata (2013) Anime grafik terbaik

Anime grafik terbaik ini lagi digarap oleh Kyoto Animation dengan grafik yang memanjakan mata. Kyoukai no Kanata (2013) juga menjadi salah satu anime yang mengangkat genre supernatural dengan sentuhan romansa sekaligus komedi.

Anime ini memang tampak seperti anime yang biasanya namun sukses menyuguhkan grafik serta alur cerita yang menarik. Cerita yang diangkat anime Kyoukai no Kanata (2013) tentang Akihito Kanbara merupakan seorang manusia setengah yomu bertemu dengan seorang gadis Mirai yang merupakan pembunuh iblis.

Attack On Titan (2013)

Anime grafik terbaik ini yakni sudah dikenal oleh banyak orang dan menjadi anime sukses menarik perharian penonton dunia. Alur cerita yang diangkat juga penuh plot twist mengisahkan tentang Eren Yeager seorang pemuda bergabung ke dalam pasuka militer elit ‘Survey Corp’.

Sementara itu, pasukan elit dalam anime ini memiliki tugas untuk bertarung dengan manusia raksasa atau Titan di luar dinding pertahanan yang sudah dibangun dari ratusan tahun silam.

Violet Evergarden (2020)

Anime grafik terbaik ini memang mampu memberi kesan tersendiri untuk para penontonnya. Anime garapan rumah produksi Kyoto Animation cukup menarik dilihat dari berbagai semua unsur. Seperti mulai dari penggambaran latar tempat yang indah dan karakter digambarkan dengan visual sangat baik.

Secara keseluruhan anime ini menceritakan tentang perjalanan dari Violet Evergarden merupakan seorang mantan prajurit wanita kini beralih profesi menjadi penulis untuk membantu orang di kantor pos C.H.

Fate/Stay Night: Unlimited Blade Works (2014)

Fate/Stay Night: Unlimited Blade Works (2014) Anime grafik terbaik

Anime grafik terbaik ini memiliki alur cerita yang menceritakan tentang gadis SMA bernama Emiya Shirou yang terlibat masuk ke dalam pertarungan untuk memperebutkan Cawan Suci. Cawan Suci sendiri merupakan benda magis dengan kemampuan bisa mengabulkan apapun keinginan dari pemiliknya.

Anime berjudul Fate/Stay Night: Unlimited Blade Works (2014) menawarkan warna penyahaan baik hingga gerakan adegan pertarungan yang sangat baik. Tak hanya itu saja, Fate/Stay Night: Unlimited Blade Works (2014) memiliki grafik terbaik lantara visual grafis yang mengagumkan.

One Punch Man (2015)

Anime grafik terbaik ini merupakan garapan Madhouse yang menarik untuk disaksikan bahkan memiliki karakter yang ikonik. One Puch Man (2015) ini menceritakan tentang perjalanan dari Saitama merupakan pahlawan digamabrkan dengan kualitas gambar sangat baik.

Tak hanya itu saja, scene pertarungan yang ditampilkan dalam anime One Puch Man (2015) ini juga sangta baik dan seakan membius para penontonnya.

Kimi no Na wa (2016)

Anime grafik terbaik ini tentu sudah tidak asing lagi di mana menjadi salah satu anime karya Makoto Shinkai sukses menjadi anime terbaik sepanjang masa. Cerita yang diangkat dalam anime dari studio CoMix Wave ini mengisahkan seorang gadis bernama Mitsuha dan seorang pemuda yang bernama Taki.

Pada suatu haru, terjadi sebuah fenomena misterius yang terjadi pada keduanya yag mana mereka bisa aling terhubung dengan bertukar jiwa.

Tokyo Ghoul (2014)

Anime grafik terbaik ini juga disukai oleh banyak penggemar yang mana kisah yang diangkat menceritakan tentang kehidupan dari seorang pemuda bernama Kaneki Ken harus berubah menjadi Ghoul. Ghoul sendiri merupakan makhluk pemakanan daging manusia namn bisa mengubah diri mereka menjadi seperti manusia biasa.

Dalam permusuhan antara manusia dengan ghoul, Ken berjuang untuk bertahan hidup dengan mempertahankan identitasnya yang merupakan manusia setengah monster.

Tinggalkan komentar