7 Daftar Film India Romantis Terbaik yang Dijamin Bikin Baper Para Penontonnya!

FURUSUMA – Film India romantis juga banyak diminati, terlebih film India juga banyak menyajikan tema mnenarik, seperti aksi, percintaan, komedi, bahkan hingga film India dengan tema horor. Adapaun film India yang membawakan tema bercampur, salah satunya seperti komedi romantis.

7 Film India Romantis

Maka dari itu, pada kesempatan kali ini kami akan merekomendasin deretan film India romantis yang bisa kamu tonton. Penasaran? Yuk langsung simak pembahasan terkait film India romantis berikut ini.

Kuch Kuch Hota Hai

Kuch Kuch Hota Hai  Film India Romantis

Lagu-lagunya ini tentu buka hanya diketahui oleh penggemar Bollywood namun juga yang tidak pernah menonton film Bollywood sekalipun. Mengisahkan kisah sedih sekaligus menghibur membuat film yang dibintangi oleh Shah Rukh Khan, Kajol, dan Rani Mukerji ini mendapatkan predikan film romantis terbaik.

Menceritakan tentang dua orang sahabat, antara Rahul dan Anjali yang kemudian berpisah lantaran Rahun mencintai wanita lain. Namun, ternyata Anjali diam-diam menyukai sahabat sendirinya yaitu Rahul.

Devdas

Devdas  Film India Romantis

Film yang satu ini memang romantis namun juga menyayat hati. Karena, mengisahkan tentang cinta segitiga antara Shah Rukh Khan, Aishwarya Rai dan Madhuri Dixit, ternyata bukan hal yang mudah. Selain alurnya, lagu yang menjadi soundtracknya juga sukses hingga melegenda.

Rab Ne Bana Di Jodi

Rab Ne Bana Di Jodi  Film India Romantis

Film yang dibintangi oleh Shah Ruk Khan dan Anushka Sharma ini pasti bikin kamu baper. Selain alur cerita, terdapat soundrack film yang pas banget untuk didengar ketika santai. Bermula ketika terpaksa disatukan dalam pernikahan, Surinder Shani berkeinginan Taani Shani nyaman hidup menjadi istrinya. Dengan mengikuti saran dari sang teman, maka Surinder yang culun berubah menjadi pria gaul ala India bahkan mengubah namanya menajdi Raj.

Aashiqui 22

Aashiqui 22  Film India Romantis

Tentunya film Aashiqui 2 yang rilis pada tahunj 2013 ini jangan sampai kamu lewatkan. Karena, film yang dibintangi oleh Aditya Roy Kapur dan Sharddha Kapoor ini memiliki jalan cerita yang dramatis. Kisah cinta Aarohi bersama RJ, membuat penonton merasa akan frustasi dan greget.

Dikisahkan RJ seorang penyanyi berbakat yang sayangnya karir dirinya mereduh karena ia kecanduan alkohol sehingga sering membuat keributan. Suatu ketika, ia jatuh cinta pada Aarohi ytang ia terbitkan menjadi penyanyi. Namun kebersamaan mereka membuat kondisi mental RJ kian semakin memburuk, pasalnya banyak yang menghujatnya sebagai benalu Aarohi.

Chalte Chalte

Chalte Chalte  Film India Romantis

Film yang satu ini merupakan film yang sering tayang di beberapa stasiun televisi nasional Indonesia. Lagi-lagi dibintangi oleh Shahrukh Khan yang beradu akting bersama Rani Mukerji. Mengisahkan tentang truk milik Raj tak sengeja tertabrak oleh mobil milik Priya Chopra. Karena memiliki tujuan yang sama, mereka memutuskan melakukan perjalanan bersama-sama ke pernikihan teman mereka.

Sementara itu, diam-diam ternyata mula tumbuh benih-benih cinta di antara keduanya. Namun, ternyata Priya sudah memiliki tunangan bahkan hendak segera menikah.

Dilwale Dulhania Le Jayenge

Dilwale Dulhania Le Jayenge  Film India Romantis

Film garapan Aditya Chopra ini sebagai salah satu film India yang paling romantis sepanjang masa. Mengisahkan tentyang hubungamn percintaan rumit antara Simran dan Raj, yang tidak sengeja bertemy ketika mereka sedang liburan.

Namun, cinta mereka harus terhalang oleh orang tua Simran karena sudah dijodohkan dengan pria lain. Sehingga, hal tersebut membuat Raj patah hati lantaran bingung apa harus berusaha atau menerima keadaan seperti Simran.

Om Shanti Om

Om Shanti Om  Film India Romantis

Mengisahkan tentang Om Prakash yang berinkarnasi menjadi sosok Om Kapoor, yaitu aktor ternama yang sangat arogan. Hingga suatu ketika, ingatan kehidupan masa lalu membuat Om teringat dengan cinta pertamanya yakni Shanti Priya. Untuk membalaskan dendam Shanti Priya yang terbunuh secarea sadri oleh Mukesh Mehra, maka Om pun membuat sebuah permainan.

Permainan tersebut adalah ia akan berpura-pura untuk memproduksi film berjudul Dreamy Girls, agar Mukesh mengakui apa yang telah ia perbuat. Namun, keadaan semakin menggila, dimana Mukesh menyadari akan semua penampikan Shanti merupakan akal-akalan dari Om Kapoor.

Dum Laga Ke Haisha (2015)

Film India romantis ini juga mengangkat genre komedi yang mana digarap oleh sutradara Sharat Katariya. Selain itu, film berjudul Dum Laga Ke Haisha (2015) ini dibintangi oleh Ayushmann Khurrana dan Bhumi Pednekar, sukses mencuri perhatian sekaligus mendapatkan pujian dari para kritikus film.

Sementara itu, cerita yang diangkat oleh film ini juga menarik dan memiliki sinematografi sukses meraih banyak deretan pernghargaan. Film Dum Laga Ke Haisha (2015) ini mengangkat tentang kisah cinta pasangan suami istri.

Tinggalkan komentar